Biologi

Biologi

11 Maret 2021



Setelah dilakukannya serah terima jabatan Ketua Jurusan Biologi dari periode 2017-2021 kepada Ketua Jurusan periode 2021-2025 oleh Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Andalas, maka terhitung bulan Maret 2021 Dr. Wilson Novarino sebagai Ketua Jurusan, Dr. Nofrita sebagai Sekretaris Jurusan, Dr. Aadrean sebagai Ketua Prodi S1, Dr. Indra Junaidi Zakaria sebagai Ketua Prodi S2, dan Prof. Erizal Muchtar sebagai Ketua Prodi S3 Jurusan Biologi FMIPA UNAND resmi menjabat.

08 Maret 2021

Sebagai salah satu komitmen dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan tinggi Jurusan Biologi Fakultas matematika dan Ilmu Pengetahuan Universitas Andalas telah melakukan pengabdian kepada masyarakat di kampung KB desa Mato Air Padang. Bentuk pengabdian kali ini bertema praktek budidaya anggrek skala rumah tangga sebagai salah satu alternative daam meningkatkan perekonomian keluarga.

Pengabdian ini dilaksakanan pada Sabtu 6 Maret 2021 bertempat di salah satu perumahan warga yang telah lama berkecimpung dan menjadi praktisi dalam budidaya anggrek. Dr. Mairawita, M.Si selaku narasumber menjelaskan bagaimana teknik dan kiat-kiat sukses dalam budidaya anggrek serta dapat dijadikan tambahan pendapatan keluarga. Dalam kesempatan ini warga diberikan teori perbanyakan anggrek dan bagaimana pemeliharaan anggrek yang sering selama ini masyarakat salah kaprah dan menganggap sulit dalam budidaya anggrek tersebut.

 

08 Maret 2021

Lalat tentara hitam atau biasa dikenal dengan Black Soldier Fly (BSF) atau dalam bahasa latin bernama Hermetia illucens merupakan salah satu jenis lalat yang mempunyai banyak manfaat bagi manusia. Lalat ini bukanlah vektor penyakit seperti jenis lalat lainnya yang hinggap di tempat kotor dan membawa kuman ke makanan kita. BSF adalah jenis lalat bersih dan bukan vektor penyakit. Magot atau larva dari BSF ini mempunyai banyak manfaat seperti untuk makan ayam, makan ikan, subtitusi protein pakan, makan burung dan lain-lain. Magot menjadi protein alternatif untuk makanan ternak, oleh sebab itu budidaya maggot untuk berbagai keperluan akan mengefisiensikan produksi pakan bagi para peternak.

Jurusan Biologi Universitas Andalas dan Bank Sampah & Eco-Enzyme Koperasi Mandiri dan Merdeka Kota Padang mengadakan kegiatan teori dan praktek budidaya magot BSF pada hari Sabtu tanggal 06 Maret 2021 di Rumah Magot Komplek Bukit Belimbing Indah Blok A5 Kota Padang. Yang memberikan materi terkait teori dan cara praktek magot tersebut adalah Dr. Resti Rahayu yang sekaligus pemilik rumah magot, Dosen Jurusan Biologi dan Praktisi budidaya magot BSF. Peserta kegiatan sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Para peserta datang dari berbagai profesi, dimulai dari peternak ayam, pembudidaya ikan koi, praktisi hidroponik, dosen, jurnalis dan lain-lain yang sekaligus anggota Koperasi MDM.