Senin, 29 Maret 2021 08:52

Selamat, 8 Dosen Biologi Peroleh Dana Hibah Penelitian UNAND

Sebanyak 8 orang dosen Biologi FMIPA berhasil memperoleh dana hibah penelitian Universitas Andalas. Mereka adalah :

Dr. Nurainas, Dr. Aadrean, Dr. Syaifullah dan Dr. Feshkaharny Alamsjah dari skema Riset Dasar (RD),

 

Dr. Fuji Astuti Febria dari skema Riset Terapan (RT)

dan Silmi Yusri Rahmadani, M. Si dari skema Riset Dosen Pemula (RDP),

dan Dr. Indra Junaidi Zakaria, Dr. Efrizal dari skema Percepatan Guru Besar (PGB).

Total proposal yang didanai tahap I ini adalah 149 proposal berdasarkan hasil penilaian para Reviewer Nasional bersertifikat ISO17024-2015 dan verifikasi oleh Komite Reviewer Universitas Andalas.  

Tentunya hasil ini menjadi salah satu alasan bagi para dosen untuk lebih termotivasi dalam mewujudkkan salah satu tupoksi pada tridarma perguruan tinggi khusus bagian penelitian. Harapannya, dengan lolosnya beberapa dosen Biologi dalam pendanaan penelitian UNAND ini, output ataupun luaran yang diwajibkan dapat terpenuhi tepat waktu. Selain itu, diharapkan luaran penelitian tersebut akan menghasilkan suatu bentuk produk atau kebijakan yang dapat diimplementasikan sesuai dengan bidang keahlian para dosen penerima dana hibah.

 

Read 1068 times