Kepala Lab. : Dr. Putra Santoso

Laboratorium Fisiologi Hewan dibuka untuk kepentingan praktikum, penelitian dan jasa. Seluruh mahasiswa jurusan Biologi Unand baik mahasiswa baru, pra penilitian/penelitian mapupun mahasiswa tugas akhir. Selain itu, laboratorium ini bisa juga digunakan oleh dosen atau lembaga lain yang hendak melakukan penelitan bidang fisiologi hewan.

SOP & Instruksi Kerja Penggunaan Alat Laboratorium

Visi, Misi dan Tujuan Laboratorium Fisiologi Hewan

  • Visi : menjadi laboratorium fisiologi hewan yang unggul dalam mengaplikasikan konsep dan proses-proses yang terjadi pada hewan untuk pertumbuhan dan perkembangannya bagi kepentingan praktikum, penelitian dan jasa
  • Misi : 1) menyelenggarakan praktikum mata kuliah yang termasuk bidang fisiologi hewan yang berkualitas untuk menunjang pengkaijan dan pemanfaatan sumber daya hewan; 2) menyelenggarakan penelitian yang berkualitas tentang proses-proses yang terjadi pada hewan untuk pertumbuhan dan perkembangannya yang berorientasi kepada pemanfaatannya bagi pembangunan yang berkelanjutan; dan 3) melayani jasa praktikum dan penelitian serta konsultasi yang memuaskan dalam pertumbuhan hewan bagi pihak pengguna
  • Tujuan : 1) menghasilkan lulusan yang memiliki psikomotorik terbaik dalam bidang fisiologi hewan sehingga bermanfaat bagi masyarakat dalam mengkaji dan memanfaatkan sumber daya hewan daerah tropika; 2) memiliki staf dosen yang handal dalam mengaplikasikan konsep dan proses-proses yang terjadi pada hewan daerah tropika untuk pertumbuhan dan perkembangannya; dan 3) menyumbangkan hasil-hasil penelitian untuk menunjang pemecahan masalah pemanfaatan dan penyelamatan hewan daerah tropika untuk kepentingan pembangunan berkelanjutan.
Staf Dosen Mata Kuliah
Dr. Resti Rahayu
ENDOKRINOLOGI
ENTOMOLOGI
FISIOLOGI HEWAN
FISIOLOGI SERANGGA
MANAJEMEN LABORATORIUM
PENGENDALIAN HAMA
TOKSIKOLOGI
Dr. Efrizal
BIOLOGI PERIKANAN
BIOKIMIA
ENDOKRINOLOGI
FISIOLOGI HEWAN
Dr. Putra Santoso
ENDOKRINOLOGI
FISIOLOGI HEWAN
MIKROTEKNIK HEWAN
MORFOGENESIS HEWAN
TERATOLOGI
Syukri Fadil, MSi
ENDOKRINOLOGI
FISIOLOGI HEWAN